Kamis, 10 September 2015

Pangdam IM Dukung Penuh Event Kemah Seniman 4

http://acehraya.co.id/index.php/2015/09/10/pangdam-dukung-penuh-event-kemah-seniman-4/

September 10, 2015 30

Acehraya.co.id – Dewan Kesenian Aceh (DKA) akan menggelar event Kemah Seniman 4 besok (11/09) seperti yang dijadwalkan panitia. Event yang diprakasai oleh Dewan Kesenian Aceh ini akan dilaksanakan mulai dari tanggal 11 – 13 September 2015 di Jantho, Aceh Besar, dengan bertemakan “Meretas Kebersamaan Dalam Keberagaman lokalitas Seni Aceh”.


Pangdam Iskandar Muda akan mendukung penuh kegiatan Kemah Seniman 4 dan siap mengerahkan anggotanya ke lokasi untuk menjaga keamanan dan membantu pelaksanaan kegiatan kemah seniman 4, Seperti dikutip dari kemahseniman4.blogspot.com. 

“Kita siap mengerahkan anggota untuk persiapan pelaksanaan kemah seniman 4 di Jantho. Kita juga mendukung penuh kegiatan yang dilaksanakan oleh Dewan Kesenian Aceh (DKA)” Ungkapnya.

Situs tersebut juga menambahkan, adapun bantuan yang diberikan oleh Pangdam Iskandar Muda diantaranya 10 tenda besar, MCK, mobil tangki air bersih, 4 buah bus dan pengerahan anggota TNI ke lapangan untuk memasang tenda dan persiapan tempat.

Saat acehraya.co.id mencoba menelesuri fanpage facebook dari Kemah Seniman ke 4 2015, ternyata ada account facebook Win Ansar yang mempublish foto-foto prajurit Kodam Iskandar Muda sedang memasang Tenda Kemah Seniman di Lapangan PKK Kota Jantho Aceh besar. Inilah salah satu bentuk dukungan yang diberikan oleh Pangdam Iskandar Muda untuk mensukseskan kegiatan Kemah Seniman 4 yang akan berlangsung selama 3 hari di Jantho. [cb]

Dan Inilah foto-foto yang berhasil dihimpun oleh acehraya.co.id melalui akun facebook Win Ansar dari fanpage facebook Kemah Seniman ke-4 2015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar